Search
Close this search box.
Search
Close this search box.

Tingkatkan Sektor Keamanan Maritim, Indonesia Gandeng Australia

Optimismemedia.com – Indonesia dan Australia memperkuat kerja sama dalam meningkatkan keamanan maritim melalui pelatihan Marine Security Train The Trainer di Surabaya, yang diadakan bersama Departemen Dalam Negeri Australia. Kegiatan ini dirancang untuk bertukar pengetahuan, pengalaman, dan teknologi terbaru guna meningkatkan profesionalisme dan kualitas layanan di sektor maritim bagi Auditor ISPS Code Indonesia, serta melatih Trainer-Trainer Auditor ISPS Code yang berkualitas yang nantinya dapat membimbing Junior Auditor ISPS Code dalam menjalankan tugas mereka.

Tujuan lainnya adalah agar Auditor ISPS Code Indonesia dapat menjadi pelatih di tingkat nasional maupun internasional, dan berkontribusi sebagai trainer di berbagai negara dengan dukungan dari IMO.

“Kami merasa sangat terhormat dapat berkolaborasi dengan Departemen Dalam Negeri Australia, sebuah institusi yang terkenal akan keahlian dan pengalamannya di bidang keamanan,” ujar Direktur Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub, Jon Kenedi, dalam pernyataannya di Jakarta, Selasa (28/5/2024).

Baca juga: Perdamaian dan Kesejahteraan Ekonomi Masyarakat: Hubungan Saling Menguatkan

Kerja sama ini merupakan bukti nyata komitmen Direktorat Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai untuk memperkuat sinergi antar lembaga dalam mencapai keamanan kapal dan fasilitas pelabuhan.

“Melalui kegiatan Maritime Security Train the Trainer yang telah dipersiapkan dengan matang ini, kami berharap para peserta dapat memperoleh pemahaman mendalam tentang regulasi baik nasional maupun internasional yang akan disampaikan oleh Mourad Ghorbel, Pakar Keamanan Maritim dan Konsultan untuk IMO. Ini akan memungkinkan mereka untuk menerapkan praktik terbaik serta mendapatkan strategi inovatif dalam mengelola keamanan kapal dan fasilitas pelabuhan,” tambahnya.

Penerapan ISPS Code adalah langkah strategis untuk menjaga keamanan kapal dan fasilitas pelabuhan, serta memastikan kelancaran operasional. Di tengah tantangan keamanan maritim yang semakin kompleks, diperlukan tindakan tegas dan sinergi dari semua pihak terkait.

ISPS Code memberikan landasan kuat untuk mengatur dan melaksanakan tindakan keamanan yang efektif, yang tidak hanya berdampak positif pada fasilitas pelabuhan di Indonesia, tetapi juga menunjukkan komitmen pemerintah dalam menjaga keamanan infrastruktur maritim di mata dunia.

– Bersama Membangun Optimisme –

#optimismemedia #mulaiajadulu #kamibarumulai

Bagikan

Cari Berita

Search

Berita Terbaru

dsss
Santri dan Media: Menyelaraskan Tradisi dan Teknologi
LLLLL
Menyelaraskan Tujuan Pembelajaran dengan Kesejahteraan Ps...
Sumber. Inews.id
Dari Desa Nepo ke Pasar Nasional: Sukses Kacang Nepo Berk...
rrrss
Dari Siwaslih hingga Sigaplapor: Teknologi Bawaslu Siap K...
WhatsApp Image 2024-11-24 at 10.26.46 PM
Seruan FKUB Jateng: Tolak Politik Uang, Hindari Politisas...

Kirim Artikel